11

Pelukis Kemurnian Kehidupan

Posted by Black Sakura in
Seminggu berada di tengah tengah makhluk makhluk kecil itu membuat hatiku bergetar. Seperti meraba-raba kain halus yang kian lama kian membuai. Tawanya yang renyah begitu menggambarkan betapa tiada cela dalam hatinya. Kejujuran selalu terpancar dari matanya yang berbinar-binar.

"Miss...miss, ini bacanya apa?"
Ya Allah, begitu polosnya dia memintaku membacakan soal ulangan karena dia belum bisa membaca. Aku tersenyum geli. Aku gemes pada tubuhnya yang mungil, bibirnya yang manis, ingin kupeluk mereka satu per satu. :)


"Assalamualaikum Miss Tinaaa..."
Suara mereka terdengar merdu sekali. Sungguh indah dunia ketika mendengar mereka menguluk salam sembari mencium punggung tanganku.

Oh Tuhan... tak mampu kubayangkan jika mereka kelak menjadi orang yang tidak baik. Tak bisa kubayangkan jika kelak mereka menjadi orang orang yang yang ambil bagian dalam kejahiliahan dunia ini. Tangisku tak terbendung membayangkan semua itu.

Sungguh, aku selalu berdoa agar mereka menjadi anak anak yang menghapus keburukan orang tuanya, yang membersihkan kekotoran pendahulu pendahulunya, yang meluruskan penyelewengan pemimpin pemimpinnya.

Aku hanya saksi, saksi akan harapan kemurnian kehidupan yang terpancar dari wajah wajah mereka.... Semoga harapan ini tak akan menjadi harapan saja ...


I am a teacher, and an educator
After Mid Night
My Purple Private Room
Wednesday, November 9, 2011


:: Berapa bintang yang kau beri? ::.

11 percakapan:

  1. Semoga anak yang anda didik menjadi anak yang bisa bermanfaat dunia dan akhirat. amin

    BalasHapus
  2. semoga mereka dapat mengharumkan nama bangsa ini, amiin

    jgn nakal yah anak2, kalian masa depan ;)

    BalasHapus
  3. seorang anak bagai selembar kertas putih yang masih polos
    dunia dan lingkungan di sekitarnyalah yang akan mempengaruhi akan jadi lukisan seperti apa anak tersebut
    semoga2 anak2 tersebut menjadi lukisan yang luar biasa indah dan membahagiakan orang2 disekelilingnya ya ;)

    BalasHapus
  4. anakcantik: smoga memiliki sifat seperti "anak ojek payung" yang ada di cerpen kamu ya ( http://anakcantikspot.blogspot.com/2011/11/bocah-ojek-payung-itu.html )..

    BalasHapus
  5. eeeh ada faril lagi online... *lagi menunggu update postingan faril nih*
    iya faril :)
    makasih yaaaa *peluk erat*

    BalasHapus
  6. anakcantik: artikel yang ini bukan karya saya, tapi karya sepupu saya, Wigati Martina (a.k.a. Black Sakura)..
    coba baca artikel yang sebelumnya, ada beberapa karya saya..

    BalasHapus
  7. Semoga anak didiknya menjadi orang sukses. Tak lupa Ibu gurunya juga sukses selalu.

    BalasHapus
  8. semoga ALLAH SANG KHALIQ mengabulkan apa yang diharapkan dalam kebaikan :)

    BalasHapus

Copyright © sedetik di bulan All rights reserved. Black Sakura | Faril Lukman | Nurul Rizki | Pambayun Kendi.
Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive